ARAH NEWS – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) masih mengusut dugaan tindak pidana korupsi pengadaan lahan di Pulo Gebang, Jakarta Timur, milik BUMD Perumda Sarana Jaya tahun 2018-2019.
“KPK saat ini sedang melakukan pengumpulan alat bukti terkait perkara dugaan TPK untuk pengadaan tanah di kelurahan Pulo Gebang, Kecamatan Cakung Jakarta Timur oleh Perumda SJ (Sarana Jaya) 2018-2019,” ujar Plt Juru Bicara KPK, Ali Fikir kepada wartawan, Jumat 15 Juli 2022.
Ali menjelaskan, KPK juga telah menetapkan tersangka dalam kasus korupsi pengadaan tanah ini. Namun, dia belum menyampaikan secara detail nama-nama para tersangka.
“Kami belum dapat menyampaikan pihak-pihak siapa saja yang ditetapkan sebagai Tersangka dan uraian dugaan tindak pidana yang terjadi,” tuturnya.
Baca Juga:
Fitur AI Canggih di ASUS ZenBook S 14 OLED (UX5406) Copilot+ PC yang Wajib Anda Ketahui
Bahas Kerja Sama Ekonomi Indonesia – Tiongkok, Airlangga Hartarto Terima Kunjungan Dubes Wang Lutong
Menurut Ali, saat ini KPK masih terus mengumpulkan alat bukti dan memeriksa para saksi.
Dia pun memastikan KPK akan segera mengumumkan konstruksi perkara hingga pihak yang dijadikan tersangka.
“Setelah cukup, pasti KPK akan mengumumkan secara utuh hasil penyidikan perkara ini termasuk pihak yang ditetapkan sebagai tersangka.
Proses pengumpulan alat bukti masih terus berlangsung dengan menjadwalkan pemanggilan berbagai pihak sebagai saksi,” tukasnya.***
Baca Juga:
Di Tempat Pembuangan Sampah Kawasn Pancoran, Jaksel Ditemukan Sesosok Jasad Bayi Perempuan
Sapulangit Media Center Gandeng Rilispers.com Pasarkan Publikasi Press Release di 150+ Portal Berita