Jasad Pasien RSUD dr. Soeroto Ngawi Ditemukan Tim SAR di Muara Bengawan Solo Wilayah Bojonegoro

Avatar photo

- Pewarta

Kamis, 19 Januari 2023 - 13:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jasad Pasien RSUD dr. Soeroto Ngawi Ditemukan Tim SAR. (Dok. Fin)

Jasad Pasien RSUD dr. Soeroto Ngawi Ditemukan Tim SAR. (Dok. Fin)

ARAHNEWS.COM – Jasad Kateno, 29 tahun, pasien RSUD dr. Soeroto, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, yang kabur dan tercebur di Bengawan Solo, akhirnya berhasil ditemukan Tim SAR gabungan di hari ke tiga pencariannya, Kamis 19 Januari 2023.

Jasad pasien dengan gangguan jiwa warga Desa Semen, Kecamatan Paron, Ngawi, itu ditemukan mengambang di sekitar bendungan muara Bengawan Solo, masuk wilayah Dusun Karangnongko, Desa Luwihaji, Kecamatan Ngraho, Kabupaten Bojonegoro.

Dari titik jatuhnya korban di perairan Bengawan Solo, belakang RSUD dr. Soeroto, Ngawi – tempat korban sempat menjalani perawatan jiwa – sampai pada diketemukannya berjarak sekitar 25 Kilometer.

Tim SAR gabungan yang terlibat upaya pencarian, BPBD, Damkar, PMI, Tagana, TNI, Polri dan relawan lain langsung mengevakuasi jasad korban menggunakan perahu karet.

Klik konten sebelumnya, di sini: Pasien Rumah Sakit di Ngawi Kabur Lalu Lenyap, Diduga Terjun ke Bengawan Solo

“Alhamdulillah (jasadnya) sudah ditemukan dan sedang dievakuasi. Saat ini saya masih berada di lokasi, dan sedang menunggu petunjuk selanjutnya,” teriak Ilham, personel Damkar Ngawi yang turut upaya SAR, kepada jurnalis.

Saat ditemukan, jasad korban, sebagaimana keterangan saksi mata yang melihat korban saat timbul tenggelam melawan maut, Agus Sancoko, mengenakan kaos warna merah.

Posisi jasad korban yang mengambang tengkurap itu, dievakuasi Tim SAR menepi ke daratan yang aman. Kemudian dilakukan pemeriksaan pihak medis dan kepolisian setempat.

“Kami belum tahu apakah jasadnya langsung dibawa ke rumah keluarga korban, atau dikirim ke rumah sakit dulu untuk diperiksa lebih detil,” tambah personel Damkar itu.

Yang jelas, upaya sosial kemanusiaan yang dilakukan personel Tim SAR yang terlibat pencarian tidak sia-sia.

Jerih payah para relawan kemanusiaan itu membuahkan hasil. Korban yang dicari pihak keluarga maupun pihak lain telah diketemukan, meski berwujud jenazah. (fin)***

Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Arahnews.com, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

Prabowo Sebut Penguasa Media Modal Besar Cenderung Pengaruhi Masyarakat yang Bertentangan dengan Kebenaran
Terkait Dugaan Korupsi Penerbitan Sertifikat Lahan di Laut, Nusron Wahid Tanggapi Laporan MAKI ke KPK
Momen Penuh Hormat Presiden Prabowo Subianto ke Emil Salim: Minta Maaf Saya Baru Datang Sekarang
Komisi Yudisial Tanggapi Vonis Bebas WNA Tiongkok dalam Kasus Dugaan Penambangan Emas Tanpa Izin
Tertarik Dukung Program Prabowo Subianto, Jepang Sudah Pengalaman 80 Tahun Jalani Makan Bergizi Gratis
Presiden Prabowo Subianto Sebut Melukai Rasa Keadilan! Soal Vonis Rendah Koruptor Ratusan Triliun
Gemuruh Puluhan Ribu Jemaat Sambut Ketibaan Prabowo Subianto di Perayaan Natal Nasional 2024
Januari 2025, Jadwal Pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan PM Malaysia Anwar Ibrahim
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Senin, 10 Februari 2025 - 15:23 WIB

Prabowo Sebut Penguasa Media Modal Besar Cenderung Pengaruhi Masyarakat yang Bertentangan dengan Kebenaran

Jumat, 24 Januari 2025 - 15:53 WIB

Terkait Dugaan Korupsi Penerbitan Sertifikat Lahan di Laut, Nusron Wahid Tanggapi Laporan MAKI ke KPK

Kamis, 23 Januari 2025 - 08:37 WIB

Momen Penuh Hormat Presiden Prabowo Subianto ke Emil Salim: Minta Maaf Saya Baru Datang Sekarang

Sabtu, 18 Januari 2025 - 10:08 WIB

Komisi Yudisial Tanggapi Vonis Bebas WNA Tiongkok dalam Kasus Dugaan Penambangan Emas Tanpa Izin

Senin, 13 Januari 2025 - 08:51 WIB

Tertarik Dukung Program Prabowo Subianto, Jepang Sudah Pengalaman 80 Tahun Jalani Makan Bergizi Gratis

Selasa, 31 Desember 2024 - 10:26 WIB

Presiden Prabowo Subianto Sebut Melukai Rasa Keadilan! Soal Vonis Rendah Koruptor Ratusan Triliun

Senin, 30 Desember 2024 - 10:26 WIB

Gemuruh Puluhan Ribu Jemaat Sambut Ketibaan Prabowo Subianto di Perayaan Natal Nasional 2024

Senin, 30 Desember 2024 - 09:23 WIB

Januari 2025, Jadwal Pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan PM Malaysia Anwar Ibrahim

Berita Terbaru