Kekuatan untuk Menata Indonesia, Dibangun dari Saling Percaya di antar PKB dan Partai Gerindra

Avatar photo

- Pewarta

Selasa, 24 Januari 2023 - 09:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peresmian Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra-PKB. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

Peresmian Sekretariat Bersama (Sekber) Gerindra-PKB. (Dok. Tim Media Prabowo Subianto)

ARAHNEWS.COM – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar mengatakan bagi koalisi PKB dan Partai Gerindra saling percaya di antara mereka merupakan kekuatan untuk menata Indonesia menjadi lebih baik.

“(Bagi) PKB dan Gerindra, saling percaya adalah kekuatan yang bisa diamanati untuk menata Indonesia menjadi lebih baik, melanjutkan kesuksesan yang telah ada.”

“Dan melompat lebih maju lagi di masa yang akan datang,” ujar Cak Imin, sapaan akrab Abdul Muhaimin Iskandar dalam acara peresmian Sekretariat Bersama (Sekber) Koalisi Gerindra dan PKB di Jakarta, Senin 23 Januari 2023.

Ia lalu berharap dengan adanya Sekber Gerindra dan PKB, kedua belah pihak dapat menjalankan kerja sama yang telah disepakati demi mewujudkan Indonesia yang lebih sejahtera.

Sebelumnya, Cak Imin telah mengatakan bahwa keberadaan Sekber Gerindra dan PKB dapat digunakan bagi kedua belah pihak untuk melakukan kerja-kerja politik demi memajukan bangsa dan memakmurkan Indonesia.

“Sekber ini menjadi momentum untuk kerja-kerja politik yang memajukan bangsa dan memakmurkan Indonesia,” ujar dia.

Di samping itu, sekber tersebut juga dapat digunakan oleh Gerindra dan PKB untuk melakukan kerja-kerja politik yang membawa kemaslahatan atau kebermanfaatan bagi segenap bangsa Indonesia.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman mengatakan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto dan Cak Imin akan sering bertemu di Sekber Gerindra-PKB untuk memaksimalkan koalisi.

“Ya, akan sering Pak Prabowo dan Cak Imin (bertemu). Mungkin di hari weekend karena beliau-beliau itu kan penyelenggara negara, ya.”

“Mungkin di hari-hari yang libur mereka ketemu di sini,” kata Habiburokhman.

Dalam kesempatan yang sama, Habiburokhman juga mengatakan bahwa seluruh pusat aktivitas kedua partai akan berlangsung dan berpusat di sekretariat bersama ini.

Peresmian sekretariat bersama, tutur Habiburokhman merupakan bukti keseriusan dan kemajuan dalam koalisi Gerindra dan PKB.

“Dengan sekber ini, tentu semua kerja-kerja koalisi kita bisa maksimalkan di sini.”

“Dan komunikasi lebih mudah ketemu teman-teman di dua fraksi itu, mulai hari ini,” tutur Habiburokhman.***

Klik Google News untuk mengetahui aneka berita dan informasi dari editor Arahnews.com, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik, Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan oleh Press Release
Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia
Gusdurian Minta Usut Tuntas, Pagar Laut Bukti Pelanggaran Hukum Pihak Tertentu dan Pemerintah
Ketua KPK Tanggapi Soal Kabar Belum Ditahannya Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Karena Alasan Politik
Masih Belum Jelas, Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto
Sikap Politik PDIP Terhadap Pemerintahan Presiden Prabowo Diungkap oleh Sekjen Hasto Kristiyanto
Usai Ketua Umum Megawati Soekarnoputri Dituntut Mundur, Puan Maharani Ungkap Kondisi PDIP Terkini
PDI Perjuangan Ungkap Alasan Hasto Kristiyanto Siapkan Pledoi atau Pembelaan Dìri dalam 7 Bahasa

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:17 WIB

Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik, Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan oleh Press Release

Sabtu, 8 Februari 2025 - 14:52 WIB

Tanggapi Isu Tentang Resufle Menteri di Kabinet Merah Putih, Ini Tanggapan Ketum Golkar Bahlil Lahadalia

Rabu, 29 Januari 2025 - 07:52 WIB

Gusdurian Minta Usut Tuntas, Pagar Laut Bukti Pelanggaran Hukum Pihak Tertentu dan Pemerintah

Rabu, 15 Januari 2025 - 11:02 WIB

Ketua KPK Tanggapi Soal Kabar Belum Ditahannya Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Karena Alasan Politik

Selasa, 14 Januari 2025 - 06:40 WIB

Masih Belum Jelas, Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto

Berita Terbaru